Tuesday, August 7, 2018

Review Sunscreen Skin Aqua (Skin Aqua UV Moisture Gel Normal to Oily Skin SPF 30 PA++)






     Karena namanya yang panjang dan susah, maka selanjutnya review ini akan menyebut sunscreen Skin Aqua saja. Dilihat dari nama yang tertera di kemasannya sih nggak ada tulisan ‘sunscreen’ secara yang langsung, justru namanya itu ‘moisturize gel’ yang mana biasanya merujuk pada pelembab muka. Tapi berhubung ada keterangan SPF yang berbeda di setiap kemasan, dan semua orang menyebut ini adalah sunscreen atau sunblock, maka saya mulai mencoba menggunakan sunscreen dari Skin Aqua ini dan berharap bisa lebih bagus dari sunblock sebelumnya yang menurut saya sudah lumayan bagus juga.




   

     Untuk semacam sunscreen yang sering direkomendasikan oleh beauty blogger/beauty vlogger, sunscreen ini lumayan murah, harganya sunscreen Skin Aqua ini sekitar lima puluh ribuan dan bisa diskon hingga menjadi empat puluh ribuan saja di toko tertentu. Isinya sendiri 40g dengan botol yang mungil sehingga mudah dibawa ketika traveling. Jenis sunscreen Skin Aqua ini ada empat, yaitu yang SPF 20, SP 25, SPF 30, dan SPF 50. Kali ini saya mencoba yang SPF 30 dengan pertimbangan sunscreen yang SPF 30 ini diperuntukkan bagi kulit berminyak. Sedangkan jenis dengan SPF lain ada yang untuk kulit normal atau kulit sensitif. Bingung juga misalnya punya masalah kulit yang berbeda dengan jenis masing-masing SPF ini. Tapi, menurut saya, sunscreen Skin Aqua ini tidak terlalu keras untuk kulit jadi masih tergolong aman untuk digunakan oleh berbagai tipe kulit.



     Meskipun namanya gel, ternyata tekstur sunscreen Skin Aqua SPF 30 ini masih mirip cair dan buka yang benar-benar gel, tapi memang mudah sekali meresap ke kulit dibanding kebanyakan sunscreen lokal. Setelah beberapa lama juga tidak meninggalkan warna putih atau keabu-abuan atau membuat wajah menjadi terlalu berminyak. Kalau ingin wajah tidak terlalu terlihat seperti ‘kilang minyak’, disarankan tetap menggunakan bedak atau based make up setelah menggunakan sunscreen ini, sih. 



      Selain itu, tidak ada bau yang menyengat jadi aman untuk yang sensitif pada skincare yang mengandung parfum. Yang saya suka adalah, biasanya banyak skincare atau make up yang membuat mata saya perih meskipun tidak digunakan dekat dengan mata, tapi sunscreen ini sama sekali tidak membuat mata saya perih yang artinya pasti tidak membuat kulit saya breakout. Benar juga, setelah dicoba beberapa hari, tidak muncul jerawat di wajah, artinya kulit wajah saya cocok dengan sunscreen dari Skin Aqua.
     Untuk kemampuannya dalam menangkal paparan sinar matahari, saya belum menjumpai efek yang signifikan dibanding dengan sunscreen saya yang sebelumnya. Namun, kalau memang mencari sunscreen yang ‘enak’ dipakai, saya lebih memilih sunscreen ini dibanding sunscreen merk lokal lainnya. Btw, merk Skin Aqua ini masih termasuk dalam Rohto yang juga memproduksi Hadalabo dan beberapa merk lain. 


Scor 1-5:
Price : 4
Quality : 4
Repurchase : Yes

No comments:

Post a Comment