Sunday, November 25, 2018

Review Herborist Body Care Zaitun Variant





     Body care dari Herborist termasuk body care yang terjangkau dengan kualitas yang tidak kalah dengan body care high end, apalagi herborist adalah produk lokal. Kali ini saya tertarik dengan Zaitun seriesnya yang diklaim sebagai Whitening juga. Produk yang saya beli ada scrub, body wash, body butter, dan selanjutnya saya juga membeli body mistnya karena ternyata saya suka semua aroma dari produknya yang seragam, yaitu wangi zaitun.


1.      Scrub


Entah kenapa varian yang zaitun ini tercium ‘paling herborist’, wangi Herborist itu khas. Meskipun ada banyak produk, tapi ada kekhasan tersendiri dari wangi Herborist yang terdapat di setiap produknya. Dan, wangi dari varian zaitun inilah yang aroma khas Herboristnya sangat kuat.

Untuk scrubnya seperti lulur lokal lainnya yang butiran scrubnya sangat terasa dan wanginya juga menyengat sebelum dipakai, tapi nanti wanginya akan hilang kalau sudah dibilas.
Warnanya agak kehijauan, tapi entah sugesti atau apa, lulur yang isinya 100gr ini terasa sedikit bagi saya dibanding dengan lulur lainnya. Mungkin karena bentuk wadangnya yang agak gepeng.
Setelah dibilas badan akan terasa halus tapi tidak terlalu licin, biasanya saya memakai lulur ini tanpa air, jadi akan lebih mengangkat sel kulit mati pada tubuh.

2.      Body wash


Setelah memakai scrub, saya akan memakai body wash supaya badan lebih bersih. Body wash dari Herborist ini bukan tipe sabun cair yang banyak busanya, jadi licin saja di tubuh. Saya sebenarnya tidak terlalu suka body wash yang tidak berbusa karena rasanya kurang bersih saja, meskipun katanya justru lebih baik untuk kulit.
Wanginya juga sama, yaitu zaitun, namun tidak terlalu menyengat seperti scrubnya.

3.      Body butter



Body butter akan membuat kulit lembab lagi setelah mandi, apalagi memakai scrub yang bisa membuat kulit menjadi kering. Memakai body butter dari Herborist ini harus banyak karena kalau sudah dipakai, dikulit terasa kesat dan susah diratakan kalau hanya memakai sedikit. Wanginya juga zaitun dan mirip dengan scrub dan body washnya, jadi setelah memakai body butter ini wangi zaitunnya akan lebih terasa di tubuh kita. Body butter Herborist ini mudah diserap kulit, ketika kena air tidak terlalu lengket jadi lumayan nyaman untuk dipakai sehari hari.

            Harga dari Herborist Zaitun Whitening ini lumayan terjangkau dibanding harus membeli produk high end yang pricey, apalagi body care akan sering kita pakai dan tentu kita harus sering membeli lagi. Untuk efek whitening saya belum merasakan meskipun sudah agak lama memakai produk ini, tapi untuk sekedar merawat kulit sehari-hari produk ini lumayan bagus. Produk ini juga tidak membuat kulit saya alergi atau menunjukkan tidak cocok, jadi oke-oke saja.


Scor :
Price : 3
Quality : 3
Repurchase : Yes

No comments:

Post a Comment